Dalam konsep Buddhis, kematian terjadi apabila kesadaran sudah tidak ada lagi dalam tubuh. Kondisi ini dapat dibaca dalam Riwayat Hidup Sang Buddha. Beliau pada akhir kehidupanNya, banyak orang menduga Beliau sudah meninggal. Namun, salah seorang murid Beliau yang mampu mengetahui keberadaan kesadaran seseorang menyatakan bahwa Beliau masih hidup bahkan Beliau dalam tahap-tahap meditasi yang tertinggi. Setelah pada akhirnya kesadaran Beliau tidak ada lagi dalam tubuh, barulah Sang Buddha dinyatakan mangkat atau wafat. Dengan demikian, ketika seseorang terbaring tanpa reaksi sehingga dinyatakan secara medis sebagai 'mati suri' maupun 'mati klinis', apabila kesadaran masih ada dalam dirinya, maka orang itu masih disebut hidup dan belum mati atau belum terlahirkan kembali. Dalam konsep Buddhis, mati suri maupun mati klinis bisa diterima keberadaannya dalam arti memang ia belum mati. Kondisi ini mungkin akan berlanjut kematian atau mungkin ia kembali hidup dan sehat seperti semula.
Sumber : Tanya Jawab Bhikkhu Uttamo.Pdf
Sumber : Tanya Jawab Bhikkhu Uttamo.Pdf